Setelah beberapa hari fermentasi, ada bintik bintik berwarna putih di permukaan kombucha, apakah ini jamur atau mold?
Kondisi
Normal
Penyebab
Lapisan baby scoby yang baru mulai bertumbuh, sehingga belum merata
Penanganan
Tidak perlu penanganan
Ini apa?
Ini adalah penampakan atau kondisi yang sangat normal. Bintik-bintik berwarna putih itu adalah lapisan scoby yang baru tumbuh.
Coba perhatikan baik-baik foto sebelah kiri, itu adalah proses baby scoby yang baru mulai tumbuh, dimana akan terlihat seperti koloni-koloni kecil dulu, nanti lama-lama, lapisan scoby akan semakin menyebar dan semakin tebal, sehingga menutupi seluruh permukaan. Seperti yang terlihat pada foto sebelah kanan.
Contoh kasus lain
Ini kasus berbeda, tapi penjelasannya sama. Sama sama baby scoby yang baru mulai tumbuh, cuman bedanya bintik-bintik putihnya tumbuh di permukaan scoby. Kalau ini dibiarin sampai berminggu-minggu atau sampai berbulan-bulan, nanti bagian yang putih ini akan makin tebal, tapi tebalnya hanya dibagian itu saja. Sehingga kelihatannya mirip seperti keloid. Tapi jangan kuatir, ini adalah normal.
Catatan : Nanti kalau ada fotonya, saya update disini.
Kalau mold seperti apa?
Walaupun penampakan seperti ini sering dikira mold, karena sepintas terlihat seperti jamur, tapi percayalah ini bukan mold atau jamur ya. Sebenarnya sangat mudah membedakannya.
Kalau mold itu, cirinya berbulu halus, dan ada tekstur serbuknya. Sedangkan scoby tidak. Coba perhatikan foto-foto di bawah. Ini adalah contoh penampakan mold.
Gimana sudah tau kan bedanya? antara scoby dan mold?